
Kunjungan Pengawas Satuan Pendidikan Bapak H. Hadi Siswoyo, S.Pd.I., M.Pd yang dilakukan pada hari Senin, tanggal 24 Februari 2025, di SD Negeri 028 Pekkabata merupakan bagian dari kegiatan rutin yang dilaksanakan di awal semester.
Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan bahwa proses pembelajaran di sekolah berjalan sesuai dengan standar yang ditetapkan.
Selain itu, pengawas juga memberikan bimbingan dan evaluasi terkait pengelolaan kelas, kurikulum, serta administrasi pembelajaran.
Dalam kunjungannya tersebut pengawas menyampaikan permintaan maaf sebelum memasuki purnabakti bulan Mei mendatang, dan ini merupakan momen yang penuh makna. Bapak pengawas juga menyampaikan rasa terima kasih atas kerja sama selama ini dan mengungkapkan permintaan maaf jika ada hal-hal yang kurang berkenan selama menjalankan tugas.
Momen ini juga menjadi kesempatan untuk refleksi diri dan mengenang perjalanan yang telah dilalui bersama, baik dalam tugas pengawasan maupun dalam membimbing satuan pendidikan. Sebagai pengawas yang akan memasuki masa purnabakti, ucapan tersebut tentu meninggalkan kesan positif di hati para guru dan staf sekolah.
Terima kasih kepada Bapak Pengawas atas bimbingan dan arahannya selama ini kepada SD Negeri 028 Pekkabata. Semoga ilmu yang disalurkan membawa manfaat bagi SD Negeri 028 Pekkabata pada umumnya dan bagi Pendidik dan Tenaga Kependidikan pada khususnya. (Mir)